Papuaglobal.com, BIAK-Pasangan calon bupati dan wakil bupati Biak Numfor Herry Ario Naap dan Kerry Yarangga, berkesempatan mendapatkan nomor urut dua (2) pada pengambilan nomor urut, pada Rapat Pleno Terbuka KPU Biak Numfor, Senin (23/9) di Swiss Bel-Hotel.
Herry Ario Naap berkesempatan mengambil nomor urut kedua, dan langsung mendapatkan nomor urut tersebut. Sebelumnya nomor dua ini kata Herry Ario Naap sebagai bentuk simbol kejayaan atau Victory, yang juga berarti jaya dan menang.
“Puji syukur pasangan Herrry-Kerry mendapatkan nomor urut 2. Ini adalah anugerah karena nomor ini melambangkan victory atau kejayaan. Kita sampaikan program dan visi misi ide untuk perubahan dan kemajuan bagi Kabupaten Biak Numfor. Untuk itu kami pasangan Herry-Kerry Siap bekerja, terimakasih untuk nomor dua yang kami dapatkan dalam hari ini,” ungkap Herry Ario Naap.
Nomor urut dua juga memiliki sejarah panjang dalam kontestasi kemenangan calon-calon kepala daerah, atau kepala negara dalam sejarah politik di Indonesia. Selain itu nomor urut dua juga memiliki arti dan simbol sebagai bentuk keseimbangan dan keharmonisan.

Kata Herry, mendapatkan nomor urut dua menjadi langkah awal yang baik dan penuh keberuntungan. Makna dua periode juga tersirat dalam angka dua ini. Menurutnya angka ini benar-benar akan membawanya melaju hingga meraih kejayaan dan kemenangan pada Kontestasi Pilkada 2024 Biak Numfor.
Sekedar diketahui pasangan Herry-Kerry masih akan mengusung visi dan misi untuk mewujudkan Biak Numfor yang Religius, Berkarakter, Berbudaya Sebagai Sumbu Pertumbuhan Ekonomi Yang Berdaya Saing, Maju dan Berkelanjutan. (go).

