Papua Global News
Info PapuaLintas Daerah

Suara Terbaik Beradu Lomba Nyanyi Vokal Group, DWP Kabupaten Waropen tetapkan Para Juara

‎Waropen- Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten  Waropen menggelar Lomba Nyanyi Vokal Group tingkat Kabupaten di Aula Hotel Elfanso Widuri Kamis (4/12/2025).

‎Lomba ini di buka oleh Plt Sekda Bob Woriori S.STP M,Si dan diikuti oleh seluruh unit DWP se-Kab Waropen. Suasana semakin hidup dengan iringan selingan musik yang menambah nuansa ceria semakin terasa.

‎Dalam kesempatan itu, Bob juga mengapresiasi semangat para peserta yang tampil penuh percaya diri dan memberikan penampilan terbaik.

‎Ia berharap kegiatan seperti ini terus menjadi ruang positif untuk mengekspresikan bakat, mempererat silaturahmi, dan menumbuhkan suasana kerja yang lebih harmonis.

‎Adapun hasil Lomba Nyanyi Vokal Group   adalah:

‎Juara 1 – Dinas Pertanian
‎Juara 2 – Dinas pendidikan dan       Kebudayaan
‎Juara 3 – Lingkungan Hidup
‎Juara Harapan 1 – PUPR
‎Juara Harapan 2 – BPKAD
‎Juara Harapan 3 – SETDA

‎Melalui kegiatan ini, DWP Kab. Waropen berharap kreativitas dan kebersamaan antar unit semakin kuat, sekaligus menjadi wadah silaturahmi anta unit di Kabupaten Waropen.

 

Redaksi: Dodi