Papua Global News
Tim Hockey Indoor Putra Papua bersanding bersama Tim Hockey Indoor Jawa Timur, sebelum bertanding, pada laga PON XXI Aceh Sumut, di GOR Universitas Negeri Medan, Senin (2/9).
NasionalOlahraga

Hockey Indoor Papua Kalahkan Tuan Rumah 2-1, Tim Putri Harus Menerima Kekalahan

BIAK-Tim Hockey Indoor Papua berhasil membungkan tuan rumah Tim Hockey Indoor Tuan Rumah Sumatera Utara, Senin (2/9) di Gor Universitas Negeri Medan, dengan skor 2-1. Pertandingan ini merupakan pertandingan kelima pada cabang olahraga Hockey Idoor Putra, pada gelaran PON XXI Aceh-Sumut 2024.

Kata pelatih Hockey Papua, Mathes Kbarek dikonfirmasi, Selasa (3/9) mengatakan, perjuangan untuk mengalahkan tim Hockey Putra Indoor Sumut begitu rumit dan kerja keras. Awal quarter pertama meskipun diberikan penalti corner, namun belum membuahkan hasil bagi tim Hockey Indoor Papua Putra.

Namun serangan yang kontinue dan konsisten akhirnya pada quarter peratama Tim Papua berhasil menorehkan skor 1-0. Hingga kuarter kedua berakhir skor masih unggul tim Papua 1-0 kontra Sumut.

Hebatnya pada kuarter keempat, Tim Hockey Papua Putra Indoor berhasil menambah skor 2-0. Skor ini bertahan hingga pertandingan usai.

Sementara tim Indoor Hockey Putri, hasru mengakui kekuatan tim Hockey Putri Indoor Jawa Timur, dengan skor telak 7-0. Laga ini digelar edi GSG Unimed, Kota Medan. Tim Hockey Indoor Putra akan bertemu Tim Jawa Barat pada Kamis (4/9), sedangkan Tim Hockey Putri Indoor Jawa Tengah akan bertemu Tim Papua Putri Indoor, pada Rabu (3/9). (Go). 

Artikel Terkait

Pj Sofia Bonsapia, Lepas Tim Hockey Papua di Biak

Mail