Papua Global News
Pendidikan & Kesehatan

‎Dinas Kesehatan Laksanakan Edukasi Kemoprofilaksis Kusta Bagi Pelaku di Lingkungan Dapur MBG

‎WAROPEN – Dinas Kesehatan Kabupaten Waropen melaksanakan kegiatan edukasi kemoprofilaksis kusta sebagai langkah pencegahan penularan penyakit kusta bagi petugas dan pengelola dapur Program Makan Bergizi Gratis (MBG).

‎Edukasi ini dilakukan guna memastikan lingkungan dapur tetap sehat, aman, dan higienis dalam mendukung pelayanan gizi kepada masyarakat. Kantor Dinas Kesehatan Rabu (28/01/2026).

‎Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Waropen, Dr. Jenggo Suwarko menjelaskan bahwa dapur MBG merupakan fasilitas strategis yang melibatkan banyak tenaga kerja dan berinteraksi langsung dengan masyarakat. Oleh karena itu, upaya pencegahan penyakit menular, termasuk kusta, perlu dilakukan secara optimal.

‎“Kemoprofilaksis ini diberikan kepada petugas dapur MBG yang memiliki risiko kontak erat, sebagai langkah pencegahan dini agar tidak terjadi penularan kusta. Ini juga untuk menjamin keberlangsungan program MBG berjalan dengan sehat dan aman,” ujar jenggo

‎Pelaksanaan kegiatan edukasi ini menjelaskan secara detail cara pemeriksaan kesehatan awal, pemberian obat kemoprofilaksis sesuai standar, serta edukasi tentang penyakit kusta, pola hidup bersih dan sehat, serta pentingnya deteksi dini. Seluruh rangkaian kegiatan dilakukan oleh tenaga kesehatan puskesmas setempat.

‎Selain itu, jenggo juga menekankan bahwa kusta bukan penyakit kutukan dan dapat disembuhkan apabila ditangani secara tepat. Edukasi ini diberikan untuk menghilangkan stigma serta meningkatkan pemahaman para petugas dapur MBG.

‎”Para pekerja yang berada di dapur MBG harus memilki sertifikat yang di butuhkan dan memiliki badan yang sehat dengan kata lain tidak terpapar penyakit menular, supaya anak dan cucu kita yang makan tidak terkena penyakit menular.” ujar jenggo

‎Para pengelola dapur MBG menyambut baik kegiatan tersebut dan menyatakan kesiapan untuk mendukung program kesehatan yang dilaksanakan pemerintah daerah. Mereka berharap kegiatan serupa dapat dilakukan secara berkala demi menjaga kualitas pelayanan gizi kepada masyarakat.

‎Dinas kesehatan menegaskan komitmennya untuk terus melakukan upaya promotif dan preventif dalam rangka mewujudkan masyarakat yang sehat serta mendukung keberhasilan Program Makan Bergizi Gratis di daerah.

Redaksi – Doddy