Papua Global News
Wakil Bupati Waropen Yowel Boari didampingi Kadis Pemuda dan Olahraga serta jajaran panitia dan kepolisian saat membuka Turnamen Badminton Seribu Bakau Cup, Kamis (30/10).
HeadlineOlahraga

58 Peserta Ikuti Turnamen Bulutangkis Seribu Bakau Cup I di Waropen

Waropen – Semangat olahraga di Kabupaten Waropen kembali berkobar dengan digelarnya Turnamen Bulutangkis Seribu Bakau Cup I. Turnamen lokal sederhana ini secara resmi dibuka pada hari Kamis (30/10), bertempat di Aula GOR Yayasan Pataka, SP5, Urfas.

Pembukaan turnamen dilakukan oleh Ketua KONI Waropen yang juga menjabat sebagai Bupati Waropen, namun dalam kesempatan ini diwakili secara langsung oleh Wakil Bupati Waropen, Yowel Boari.

para peserta Turnamen Badminton Seribu Bakau Cup I

Acara pembukaan turut dihadiri oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Waropen, Yosias Sawaki, Ketua PBSI Waropen, Umsar, serta puluhan peserta turnamen.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Yowel Boari, yang wakili Bupati Waropen sekaligus Ketua KONI Waropen itu, menyampaikan apresiasi tinggi dari Pemerintah Daerah (Pemda) kepada PBSI Waropen. Yowel Boari menyoroti bahwa turnamen ini menjadi kegiatan olahraga pertama yang berhasil terlaksana setelah dilantiknya pengurus KONI Waropen.

“Pemerintah daerah mengapresiasi upaya dari PBSI Waropen. Meski tanpa support dari pemerintah, namun PBSI Waropen mampu menggalang dukungan dari berbagai sponsorship di Waropen, baik dari dunia usaha maupun instansi. Ini adalah semangat yang luar biasa,” ujar Wabup Yowel Boari.

Meskipun secara pribadi memiliki hobi pada olahraga tinju, Wakil Bupati menegaskan komitmen Pemda dan KONI untuk terus membangkitkan semangat olahraga dan secara berkelanjutan mengadakan turnamen-turnamen olahraga di Kabupaten Waropen. Beliau juga menekankan pentingnya olahraga sebagai alat pemersatu, “Olahraga bisa mempersatukan kita.”

Turnamen Seribu Bakau Cup I diikuti oleh peserta dari berbagai kategori, meliputi atlet maupun pemain amatir, baik laki-laki maupun perempuan.

Rusman, perwakilan dari Panitia Bidang Dokumentasi dan Publikasi, menjelaskan bahwa ajang ini diselenggarakan sebagai Turnamen Pramusim untuk kembali menghidupkan kegiatan PBSI Waropen dan gairah bulutangkis di daerah tersebut.

“Melalui turnamen ini, kami berharap PBSI Waropen juga bisa menggalang program pembinaan usia dini untuk membangkitkan semangat olahraga bulutangkis di Waropen,” tutup Rusman.

Turnamen ini diharapkan menjadi pemicu bagi kegiatan olahraga lainnya dan wadah untuk menjaring talenta-talenta muda bulutangkis di Kabupaten Waropen.

Laporan Redaksi : EL

Artikel Terkait

Seribu Bakau Cup I Berakhir, Targetkan Open Cup 2026

Redaksi

Drs. F. X Mote, M.Si, Pimpin KONI Waropen, Serukan Kebangkitan Olahraga Daerah

Redaksi

KONI Papua Dorong Waropen Kembalikan Kejayaan Olahraga Lewat Musorkab

Redaksi